Selamat Datang

Selamat datang ....... di WILAYAH COOPERATION LINE ....... “Art Partner” : ....... Komunitas Apresiasi Studi Seni Budaya Sosial & Sastra – Cooperation Line of Art Partner ....... (KASSBSS – CLoAP).

Art Partner

Komunitas Apresiasi Studi Seni Budaya Sosial dan Sasrta
Cooperation line of Art Partner
KASSBSS - CLoAP

SALAM SENI

KASSBSS - Cloap adalah penghubung dari semua Seni, Sastra, Sosial, Budaya, IPTEK dll.
Bagi anda yang ingin berpartisipasi silakan kirimkan tulisan ataupun yang lainnya, biodata beserta photo ke email :

artpartner.kassbss.cloap@gmail.com

ART PARTNER

Jumat, 23 April 2010

Info : Acara Peringatan Hari Bumi, 22 April 2010 – Jadwal Acara Sore dan Malam

Panitia Bersama : WALHI Kalsel, Dema Unlam, Mapala-mapala Unlam, Kompas Borneo, KeloS SeBSoS, Art Partner.

Parade Seni, pukul 15.00 – 18.00 wita, di Depan Dema Unlam. Hujan turun dengan deras, sehingga acara di tunda hingga malam.

Parade Seni dan Launching Buku Antologi Puisi Lingkungan , pukul 20.00 – 22.00 wita, di Depan Dema Unlam Bjm.

Undangan yang hadir :

Semua Tokoh dan Pejabat telah di undang untuk hadir dalam acara Launching.
Paginya Protokol Gubernur menelpon, menanyakan mengenai acara untuk Launching Antologi Puisi lingkungan.

Tapi pada malam acaranya, tak tampak batang hidung Gubernur Kalsel, Wakil Gubernur Kalimantan Selatan (sebagai Ketua Umum Dewan Kesenian Prov.Kalsel), Walikota Banjarmasin, ataupun pejabat dan instansi terkait, entah dari Dinas Kehutanan Prov.Kalsel, Dinas Pertambangan & Energi, Badan Lingkungan Hidup Daerah Prov.Kalsel, Badan Lingkungan Hidup Daerah Prov.Kalsel, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Prov.Kalsel, Balai Bahasa Banjarmasin, Ketua Harian Dewan Kesenian Provinsi Kalsel. Serta Anggota-anggota Dewan yang terhormat di kursi empuk di Gedung Rakyat ( Komisi yang menangani masalah Pertambangan, lingkungan, pendidikan dan seni budaya)

Hal ini malah semakin memperkuat istilah yang sering dikatakan para sastrawan, bila berbicara mengenai pejabat dan orang-orang pemerintahan.
“MEREKA ITU ALERGI DENGAN ACARA YANG DIHADIRI PARA SASTRAWAN”

Andai daerah ini mempunyai, pejabatnya yang mencintai Sastra, tentu para sastrawan akan sujud syukur.
Seperti Walikota Tanjung Pinang, Dra.Hj.Suryati A.Manan

Undangan yang datang ;
Dari para sastrawan : Adjim Ariadi & istri (Bjm), Micky Hidayat (Bjm), Agus Suseno (Bjm), A.Rahman Al Hakim (Bjm), Hajriansyah (Ketua KSI Bjm), Sainul Hermawan Dosen-Kritikus Sastra Bjm), Arsyad Indradi (Bjb), Ali Syamsudin Arsi (Bjb), Burhanuddin Soebaly (Kandangan), Eko Suryadi WS (Kotabaru).

Beberapa penyair muda banjarmasin,
Juga hadir Sastrawan Jakarta - Tariganu dan pelukis senior Kalsel – Nanang M.Yus dan Aswin Nor.

Tidak ketinggalan kurang lebih sekitar 70 orang dari Aktivis Walhi, LSM-LSM lingkungan, Bem Unlam, Mapala-mapala Unlam, Kelompok-kelompok Teater Mahasiswa/i, Anggota KSI Bjm, anggota Artpartner, dan anggota KeloS SeBSoS.

Karena jumlah buku antologi puisi lingkungan yang diterima pada sorenya cuma 30 eksemplar, maka pembagian buku lebih diutamakan lebih dulu kepada para tokoh yang datang.

30 eksemplar antologi puisi lingkungan yang diterima ini dikirim melalui pesawat, sedang sisanya 470 eksemplar, masih berada dilautan, dikirimkan melalui kapal laut.

Semua yang hadir malam ini yang tidak kebagian buku antologi puisi lingkungan, serta para wartawan/i yang memberitakan rangkaian launching ini, juga akan mendapat buku antologi puisi lingkungan, setelah pengiriman lewat laut datang.


Undangan yang hadir




Parade Seni & Pembacaan Puisi dari para tokoh Sastrawan

Tidak ada komentar: